Pengendalian Penyakit Jiwa Masyarakat

 

Purworejo - Kegiatan Rapat Koordinasi dan Penguatan Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa Masyarakat ( TPKJM) yang digelar oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Purworejo di Pendopo Bupati Purworejo ,Rabu (16/07/2025) dan kegiatan tersebut dibuka oleh Pj Sekda Purworjo, Drs R Achmad Kurniawan Kadir MPA.   Dari pihak penyelenggara yaitu Budi Susanti selaku Plt Sekertaris Dinas Kesehatan menyampaikan kepada ke beberapa awak media, bahwa hari ini adalah rapat TPKJM tingkat  se  Kabupaten Purworejo dan harapanya setelah hari ini terbentuk TPKJM di Wilayah Kecamatan. Dan kegiatan hari ini didukung penuh oleh Yakum Yogyakarta,pendampingan kami ke sembilan desa untuk masalah kesehatan jiwa. " Jadi TPK JM tugasnya membantu kami dari dinas kesehatan tentang kesehatan jiwa  masyarakat juga peran serta masyarakat dan LSM juga peran serta organisasi sosial dari instansi profesi untuk sama - sama membantu dinas kesehatan dalam penanganan kesehatan jiwa masyarakat dari yang ringan sampai yang berat. Penyakit jiwa dari yang ringan yaitu cemas atau was - was ,depresi hingga yang berat gangguan jiwa. Dan gangguan jiwa itu ada ganguan jiwa yang ringan,sedang ,berat,biasanya diawali dengan masalah gangguan mental. Harapannya dengan screnning kesehatan yang sekarang disampaikan dan diinformasikan ,yaitu chek kesehatan gratis .

Dan dari hasil chek kesehatan gratis itu ,ada beberapa kriteria tentang gangguan jiwa yaitu ,cemas,depresi pasti terdeteksi. Harapan kami tidak sampai gangguan jiwa berat,apabila sampai terjadi ganguan jiwa berat ,penanganannya tidak akan dinas kesehatan  dan puskesmas.  Kita perlu peran  masyarakat misal yang tidak punya keluarga hingga terjadi ganguan jiwa berat dan membahayakan," pungkas Budi Susanti

Gus Mus

www.liputanjawatengah.com

Previous Post Next Post
Situs liputanjawatengah.com menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda di situs kami. Dengan mengakses situs ini, Anda menyetujui penggunaan cookies kami. Pelajari lebih lanjut